SURAKARTA - Dalam rangka meningkatkan perekonomian warga di wilayah binaan Babinsa Kelurahan Joyotakan Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta Serka M Nur Hakib, mendukung usaha kecil warganya dalam memproduksi minuman Kopi Fruit skala Industri rumahan. Di rumah Novi dan Ninik RT 3 RW: V Joyotakan Serengan Kota Surakarta, Rabu pukul 08.30 Wib (14/12/2022).
Terlihat Babinsa sedang membantu meracik bahan minuman, Kopi fruit milik ibu Novi yang akan di jual setiap hari untuk penghasilan sehari-hari. Dengan sisten Online Food dan dan buka stand di pinggir jalan.
Pada kesempatan yang ada Serka Hakib mengatakan, kehadirannya disalah satu rumah warga binaannya, dalam rangka melihat langsung perkembangan usaha yang dikelola oleh warga binaannya. Hal tersebut merupakan salah satu bentuk dukungan kepada warga binaan dalam membangun suatu usaha kecil berskala rumahan.
“Harapannya usaha yang dijalani oleh warga dapat terus berkembang sehingga dapat dijadikan contoh untuk warga lainnya dalam membangun suatu usaha lainnya sehingga dapat meningkatkan perekonomian warga di tengah Pandemi Covid-19 saat ini,” pungkas Babinsa.
(Red)