Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Polresta Malang Kota Kirim Sembako Untuk Korban Gempa Di Cianjur

Jumat, 25 November 2022 | 8:15:00 PM WIB | 0 Views Last Updated 2022-11-25T13:15:40Z


Malang Kota,Harianmataberita
Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto ( Buher) diwakili Kabag Ops Kompol Supiyan memberangkatkan
bantuan sosial berupa sembako dan perlengkapan lainnya untuk korban gempa Kabupaten Cianjur Jawa Barat, Jumat (25/11/2022).

Dalam keterangannya Kabag Ops Polresta Malang Kota Kompol Supiyan mengatakan, Alhamdulillah Polresta Malang Kota ikut memberikan bantuan baik berupa sembako dan perlengkapan lainnya yang sangat dibutuhkan saudara saudara kita di Kabupaten Cianjur khususnya yang terdampak bencana gempa bumi.

“Semua bantuan ini dana swadaya dari seluruh anggota kepolisian Polresta Malang Kota termasuk dari Bapak Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto dan Ketua Bhayangkari Cabang Malang Kota beserta pengurus,” ujarnya.

Lanjutnya, dalam pendistribusian bantuan ini Polresta Malang Kota telah berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Cianjur dan Polres Cianjur yang selanjutnya semua bantuan ini akan disalurkan kepada masyarakat korban gempa.

“Kita juga berharap bantuan bisa secepatnya sampai di Cianjur agar segera dapat dimanfaatkan para korban terdampak gempa. Setidaknya apa yang telah dilakukan Polresta Malang Kota dapat membantu para korban untuk memenuhi kebutuhan pokok selama di pengungsian,” jelasnya.

Dalam giat kemanusiaan ini, selain sembako Polresta Malang Kota juga mengirimkan kebutuhan perlengkapan lainnya antara lain perlengkapan mandi,  sekolah, tidur, bayi,alat solat serta obat obatan.(Yanto).
×
Berita Terbaru Update